Pameran Mining Indonesia kembali hadir di JIEXPO Kemayoran, Jakarta, pada tanggal 13-16 September 2023. Acara ini menjadi sorotan bagi berbagai Perusahaan terkemuka khususnya pada Industri Pertambangan Indonesia. Mining Indonesia merupakan pameran peralatan pertambangan internasional terbesar di Asia dan memberikan platform profesional bagi industri pertambangan Indonesia.

Mineral & Mining Recovery Exhibition

Tri Difta Utama menjadi salah satu yang turut serta memeriahkan acara Mineral & Mining Recovery Exhibition. Booth Tri Difta Utama berlokasi di D-991 Hall D2 menjadi salah satu  fokus bagi para pengunjung Pameran Mining Indonesia. Di sana, Tri Difta Utama menampilkan brand dan produk-produk yang berkualitas. Brand-brand seperti JOST, YORK, MGM Brakes, BPW, BENDIX, RINGFEDER, dan TDEV (TriDifta Development) yang dikembangkan oleh Tri Difta sendiri.

TDU di Pameran Mining Indonesia

Selain menampilkan brand dan produk-produk oleh Tri Difta Utama, TDU juga menawarkan beragam layanan jasa terbaik yang dimiliki Tri Difta Utama. Di antaranya yaitu, Contract Service Maintenance. TDU memberikan solusi komprehensif untuk kebutuhan perawatan dan pemeliharaan berkala unit trailer agar beroperasi aman dan optimal. Labour Supply Man Power, TDU berkomitmen untuk menyediakan sumber daya manusia yang berkualitas dan tersertifikasi diposisi mekanik trailer dan welder. Dan Repair Maintenance, sejak 2011 TDU dipercaya untuk melakukan pekerjaan repair maintenance. Rekondisi unit, fabrikasi komponen trailer, repainting unit, dan floor coating.

Pameran Mining Indonesia 2023 menjadi peluang bagi Tri Difta Utama untuk membangun koneksi dan menjalin kemitraan dengan berbagai pemangku kepentingan dalam industri pertambangan dan lainnya. Kehadiran Tri Difta Utama pada acara ini tidak hanya untuk memamerkan produk-produk unggulannya saja. Tetapi juga untuk menjalin hubungan yang lebih erat dengan mitra bisnis dan pelanggan potensial.

Booth TDU di Pameran Mining Indonesia

Sebagai penutup, Tri Difta Utama berharap bahwa kesuksesan ini di Pameran Mining Indonesia 2023 akan membuka pintu untuk lebih banyak peluang di masa mendatang. Semoga kita dapat berjumpa kembali dengan Tri Difta Utama di lain kesempatan untuk menyaksikan inovasi dan kontribusi yang berkelanjutan dalam Industri Pertambangan dan alat berat.

Baca Artikel lainnya: Warehouse PT. Tri Difta Utama